POLITIK

Ikuti Fit and Proper Test, Said Agil Harapkan Restu Resmi dari Partai Hanura

1001
×

Ikuti Fit and Proper Test, Said Agil Harapkan Restu Resmi dari Partai Hanura

Share this article

DPNTimes.com, Tanjung Selor – Mantan Kepala Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kabupaten Tana Tidung (KTT), Said Agil mengikuti fit and proper test (uji kelayakan dan kepatutan) bagi bakal calon Bupati dan bakal calon Wakil Bupati yang mendaftar dilakukan oleh DPD Partai Hanura Kalimantan Utara (Kaltara).

Uji kelayakan dan kepatutan calon kepala daerah berlangsung di Sekretariat DPD Partai Hanura Kaltara, Jalan Duku, Tanjung Selor, Kabupaten Bulungan.

Bakal Calon Bupati Tana Tidung, Said Agil telah mengikuti uji kelayakan dan kepatutan sebagai Calon Kepala Daerah melalui partai Hanura, Sabtu siang, (18/05), yang diterima dan diuji langsung oleh Ketua Tim Penjaringan Ketua Penjaringan kandidat Kepala Daerah DPD Partai Hanura Kaltara, Mursalim Kahar bersama timnya.

Baca Juga  Said Agil Sosok Pas Lanjutkan Kepemimpinan di KTT

Hendrik, wakil Bupati Tana Tidung yang juga menjabat sebagai Ketua DPC Hanura Tana Tidung dipastikan mendampingi Said Agil dalam kancah Pilkada Kabupaten Tana Tidung tahun 2024.

“Alhamdulillah, saya telah mengikuti proses uji kelayakan menjadi bacabup KTT pada Pilkada 2024 ini. Dalam prosesnya sudah kita sampaikan visi-misi serta program kita pada DPD Partai Hanura Kaltara. Langkah ini juga sekaligus menandakan bahwa saya bersama pak Hendrik benar-benar siap maju di Pilkada KTT 2024 ini,” tegas Said Agil, Minggu, (19/05).

Tak lupa, Said Agil menyampaikan rasa terima kasih kepada DPD Partai Hanura Kaltara yang telah menerima kadatangannya dalam rangka mengikuti proses pendalaman Pilkada ini.

Baca Juga  Heri Aidil Pimpin SMSI Tana Tidung

Setelah mereka ikuti fit and proper test ini, pihaknya menyerahkan sepenuhnya pada DPD Partai Hanura dan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Hanura untuk menentukan dukungan.

“Kita Tetap percaya diri mendapatkan dukungan, namun kita juga serahkan keputusannya pada DPP Hanura. Harapan kita, semoga kami mendapat restu yang resmi dari partai Hanura dalam memenangkan kontestasi Pilkada KTT tahun 2024 ini. Sudah saatnya kita kembali menyatukan niatan dan perjuangan yang tulus untuk membangun Tana Tidung yang berkeadilan,” tukasnya. (tim)

Author

Bagikan ini...

Leave a Reply

Verified by MonsterInsights